Tuesday, April 26, 2016

DOTA 2 : Alchemist ( Razzil Darkbrew dan Si Ogre)

Alchemist DOTA 2
Alchemist DOTA 2


Sang Ahli Kimia Yang Serakah

Ilmu Kimia keramat sudah menjadi tradisi keluarga Darkbrew, namun tidak ada satupun diantara keluarga Darkbrew yang menunjukan kreativitas, ambisi, dan kecerobohan seperti Razzil muda. Dan ketika Razzil sudah dewasa, ia menyingkirkan bisnis keluarga untuk mencoba peruntungannya di bidang manufaktur emas melalui alkimia. Suatu ketika ia melakukan tindakan berani guna menaikan reputasinya, Razzil mengumumkan ia akan mengubah seluruh gunung menjadi emas. Setelah dua dekade melakukan penelitian, menghabiskan dan mempersiapkan ia secara spektakuler gagal, dengan cepat ia dipenjara karena kerusakan lahan yang luas akibat eksperimen yang dibuatnya. Namun Razzil tidak menyerah dan berencana melarikan diri untuk melanjutkan penelitiannya. Ketika teman satu sel barunya berubah menjadi ogre atau raksasa yang ganas, galak, dan garang, ia menemukan kesempatan yang baik untuknya. 


Setelah meyakinkan si Ogre untuk tidak memakannya, Razzil membuat obat yang dilarutkan dalam alkohol untuk diminum yang terbuat dari jamur dan lumut yang tumbuh di batu - batu penjara. Dalam waktu seminggu, sepertinya siap. Ketika si Ogre minum ramuan atau obat tersebut, si Ogre pun berubah menjadi sesuatu yang kuat dan penuh kemarahan yang tak terbendung, menghancurkan tiang sel, dinding, dan para penjaga. Ketika mereka tersadar, mereka sudah berada di sekitar hutan yang mengelilingi kota dengan bekas jejak reruntuhan atau kepingan bangunan yang mereka hancurkan dan tak ada tanda - tanda yang mengejar mereka.


Setelah efek ramuan hilang, si Ogre merasakan senang, tenang, bahkan bersemangat. Mereka telah setuju untuk bekerjasama, mereka sama - sama pergi mengumpulkan bahan - bahan yang dibutuhkan untuk mencoba transmutasi alkimia Razzil sekali lagi.

No comments:

Post a Comment

Entri yang Diunggulkan

DOTA 2 : Clinkz

Clinkz DOTA 2 Pahlawan Yang Terkutuk Di dasar bukit yang bernama Bleeding Hills, terbentang hutan yang luas bernama The Hoven...